Bulukumbapos.com – Menyusul Program Studi (Prodi) Profesi Ners STIKES Panrita Husada Bulukumba yang mendapatkan nilai Baik Sekali sebagaimana yang diberitakan Bulukumbapos.com sebelumnya, kabar baik berikutnya datang untuk Program Studi S1 Keperawatan yang juga meraih hasil yang sama
Hasil penilaian tersebut termaktub dalam surat keputusan yang dikeluarkan LAM PT-Kes selaku lembaga akreditasi mandiri pendidikan tinggi kesehatan Indonesia dengan nomor 0923/LAM-PTKes/Akr/Pro/XI/2022, dengan nilai 336 yang ditandatangani oleh Ketua LAM PT-Kes Prof. dr. Usman Chatib Warsa, Sp. Mk, Phd, tertanggal 10 November 2022.
Menyambut capaian dari Program Studi S1 Keperawatan ini, Ketua STIKES Panrita Husada Dr. Muriyati Mursali mengajak seluruh jajarannya untuk bersyukur atas hasil yang dicapai; “Alhamdulillah, setelah melewati tahapan penilaian dan lainnya, akhirnya hasil yang kami tunggu keluar juga dengan hasil yang sesuai harapan, semoga kita bisa lebih tingkatkan dimasa datang,”.
“Capaian ini adalah sebuah kerja dan usaha yang berbuah manis untuk kita semua, karna hasil tak pernah menghianati usaha” tutur Muriyati.
Untuk diketahui bahwa status akreditasi yang diraih Prodi S1 Keperawatan STIKES Panrita Husada Bulukumba ini berlaku untuk lima tahun kedepan.
(Penulis : Ikhwan)