Bulukumbapos.com – Sinjai – Wakil Bupati Sinjai, Hj Andi Kartini Ottong, SP, MSP meminta kepada seluruh masyarakat, agar terlibat dalam mengawasi penyaluran bantuan sosial di Desa.
Hal itu dikatakan Andi Kartini saat menyerahkan bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa di Dusun Kassimpurang Desa Terasa, Kecamatan Sinjai Barat Kabupaten Sinjai, Kamis (14/5/2020).
“Kalau semua masyarakat terlibat, maka penyaluran BLT akan tepat sasaran dan tidak ada lagi yang berani melakukan kecurangan,” katanya.
Diapun sangat mengapresiasi kinerja Kepala Desa Terasa dan aparatnya yang memajang nama nama penerima bantuan sosial di halaman kantornya. Dengan demikian, masyarakat bisa mengakses nama nama penerima bantuan dan berhak melakukan kritik dan saran terkait hal tersebut.
Menurutnya, dengan transparansi data yang dilakukan pemerintah desa, peran serta masyarakat dalam mengawasi penyalurannya sangat diharapkan.
Seperti yang terlihat saat menyerahkan bantuan ini, Andi Kartini mengaku sangat sesuai dengan apa yang terlihat di lokasi. Bukan lagi yang punya rumah bertingkat dan bermobil yang dapat tapi yang diberikan saat itu kebanyakan buruh tani.
Dia menambakan dengan pemberian bantuan ini, diharapkan membantu masyarakat mengurangi beban hidup di masa pandemi covid 19 ini. (Humas)
#Ikhwan / BP