Berita  

Kodim 1411/Bulukumba Gelar Pembinaan Jaring Teritorial dan Komsos Tangkal Radikalisme

Dandim 1411 Bulukumba saat menyampaikan materi

Bulukumbapos.com – Puluhan peserta yang terdiri dari tokoh agama, tokoh masyarakat dan tokoh pemuda menghadiri Pembinaan Peta Jarak Jaring Teritorial yang dilanjutkan dengan Pembinaan Komsos Cegah Tangkal Radikalisme, bertempat di Aula Terbuka Kodim 1411 Bulukumba, Jumat (3/7/2020).

Giat pembinaan jaring teritorial yang mengangkat tema: Mengoptimalkan Detaksi Dini, Cegah Dini, Temu Cepat dan Lapor Cepat bagi Apkowil melalui Peta Jarak Jaring Teritorial” yang dibawakan langsung oleh Komandan Kodim 1411 Bulukumba Letkol Arm Joko Triyanto, yang dilanjutkan dengan tanya jawab dari peserta.

Ust. Ikhwan Bahar saat menyampaikan materi tentang cegah tangkal radikalisme separtisme

“Kami berharap pada bapak dan ibu sebagai mitra karib TNI di daerah masing-masing agar senantiasa menjalin komunikasi dan silaturahim dengan aparat kami, hal ini penting karna TNI sebagai alat pertahanan negara mempunyai tugas pokok menegakkan kedaulatan negara, mempertahankan Keutuhan Wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945, serta Melindungi Segenap Bangsa dan Seluruh Tumpah Darah Indonesia dari segala bentuk ancaman dan gangguan, termasuk menjaga stabilitas di daerah kita kabupaten Bulukumba”. Ucap Dandim 1411 Bulukumba dalam materinya.

Selanjutnya, materi pembinaan komsos cegah tangkal radikalisme separtisme dibawakan oleh Ust. Ikhwan Bahar Ketua Dai Muda Bulukumba.

Dalam materinya, Ust. Ikhwan Bahar menyampaikan bahwa secara umum ada 3 macam radikalisme di Indonesia yakni Radikalisme dari sisi Keyakinan, Tindakan dan Politik, ia juga meminta agar masyarakat mampu membedakan antara radikal dan radikalisme, begitu juga pemahaman tentang nilai jiha sesuai dengan ajaran Islam.
# Ikhwan / BP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *