Hafidzul Hakim Alumni MTsN 1 Bulukumba jadi Runner Up Putra Pariwisata Sulsel 2024

Hafidzul Hakim.

Bulukumbapos – Hafidzul Hakim, Alumni MTsN 1 Bulukumba yang saat ini melanjutkan pendidikan di MAN 2 Bulukumba mengukir prestasi gemilang dengan meraih Runner Up Putra Pariwisata Sulsel Tahun 2024.

Anak muda asal Desa Bontomacinna Kec. Gantarang menjadi wakil kabupaten Bulukumba pada ajang pemilihan Putra – Putri Pariwisata yang diadakan oleh Media Pro Entertainment Makassar.

Usai melewati masa karantina selama 4 hari (16-20/2024) akhirnya Hafidz (Mantan Ketua PMR MTsN 1 Bulukumba 2023-2024) berhasil meraih posisi kedua dan menyisihkan, peserta lainnya, serta membawa pulang hadiah berupa Tropy, Piagam Penghargaan dan Uang Pembinaan.
(Sumber: iinfobulukumba)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *