Bulukumbapos.com – Mengawali tahun 2023, para pejabat Pemkab Bulukumba, yakni istri dari Bupati, Wakil Bupati dan Sekertaris Daerah Kabupaten Bulukumba menggelar silaturahmi dengan para Ketua TP-PKK Se-Kecamatan Gantarang yang bertempat di Lokasi Wisata Lembah Biru Desa Palambarae Kecamatan Gantarang, Senin (2/1/2023).
A. Umar Siklan Kepala Desa Palambarae didampingi Ketua TP-PKK Desa Palambarae dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas kehadiran istri para pejabat dan undangan.
“Terima kasih ibu Hj. A. Herfida Attas Istri Bupati Bulukumba selaku Ketua Dekranasda (Dewan Kerajinan Nasional) Kabupaten Bulukumba, juga ibu Hj. Ira Kasuara Hasyim Istri Wakil Bupati yang juga Ketua TP-PKK dan DPC Iwapi Bulukumba, terima kasih juga ibu Sekda Ibu Intan Selaku Ketua Darma Wanita, Kepala Dinas Kesehatan, para Ketua TP-PKK Desa dan Kelurahan serta pak Ustad Ikhwan Bahar Ketua Majelis Dai Muda Pusat Bulukumba atas kehadirannya untuk bersilaturrahim di Pemandian Lembah Biru Desa Palambarae,” ujar Kades Dua Periode ini.
Sementara itu, A. Herfida Attas dalam sambutannya mengapresiasi keberadaan Pemandian Lembah Biru yang digagas Kepala Desa Palambarae ;” Saya baru tau kalau ada pemandian bagus disini dan ini bisa juga mengangkat ekonomi masyarakat setempat, mudah-mudahan inisiasi seperti ini untuk mengembangkan dunia wisata dan UMKM bisa dicontoh desa lain,”.
Acara selanjutnya Ceramah dan Doa yang disampaikan Ust. Ikhwan Bahar Ketua Majelis Dai Muda Pusat Bulukumba.
Pada kesempatan tersebut, Ketua Dekranasda Bulukumba juga menyerahkan bibit tanaman pada para istri kepala dusun di desa Palambarae disaksikan Camat Gantarang A. Nugrawati dan Ketua TP-PKK Desa Palambarae.
(Penulis: Ikhwan)