Pemilu  

Kapolres Bulukumba bersama Forkopimda Gelar Deklarasi Damai Pileg/Pilpres 2019

Kapolres Bulukumba berphose bersama peserta deklarasi
Kapolres Bulukumba berphose bersama peserta deklarasi

BulukumbaPos – Kapolres Bulukumba AKBP M Anggi Naulifar Siregar, S.Ik, M.Si beserta personil jajaran polres bulukumba ikut serta mensukseskan kegiatan Deklarasi Pilpres dan Pileg 2018 – 2019 yang aman, damai dan sejuk, yang berlangsung di Tribun Lapangan Pemuda bulukumba, Minggu (16/09/2018) pukul 10.00 wita.

Bupati Bulukumba Andi Muh Sukri A.Sappewali turut hadir beserta Forkopimda Bulukumba,Ketua dan Komisioner Bawaslu kab. Bulukumba, Ketua dan komisioner KPUD kab. Bulukumba, para Pimpinan dan Pengurus Partai Politik Peserta Pemilu, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Ketua  Majelis Dai muda kab. Bulukumba ustadz Ikhwan Bahar bersama pengurusnya.

Dalam sambutan Deklarasi tersebut, Kapolres Bulukumba mengungkapkan, “Dengan semangat persatuan dan persaudaraan serta dengan tekad bersama, marilah kita menjaga keutuhan NKRI berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.

Marilah kita sukseskan Pilpres dan Pileg 2018 – 2019, serta mentaati semua ketentuan hukum yang ada dan menolak dan melawan segala bentuk Politik uang,politisasi SARA dan Hoax ” Ungkapnya.

Kapolres Bulukumba juga mengungkapkan, TNI -Polri akan siap menjaga dalam Pilpres dan Pileg 2018 – 2019” Ucapnya”.

Kegiatan dilanjutkan dengan penandatanganan deklarasi damai oleh Bupati Bulukumba AM. Sukri A. Sappewali, Kapolres Bulukumba, Forkopimda Bulukumba dan peserta yang hadir.(**wan_bp)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *