Religi  

Ketua MUI Serahkan Infak AlQur’an untuk Peserta Kajian Rutin Dai Muda Bulukumba

Ketua MUI Bulukumba (kanan) saat menyerahkan Infak AlQur'an pada Ketua Dai Muda Bulukumba (kiri)

BulukumbaPos. Com – Program kajian rutin Dai Muda dengan tema Ngaji dan Ngobrol Masalah Islam yang di gagas para pengurus Majelis Dai Muda di Kab. Bulukumba terus menuai respon positif dari berbagai kalangan, yang memberi dukungan pada giat keagamaan yang terbilang baru di daerah berjuluk Butta Panrita Lopi ini.

Dukungan kali ini datang dari Ketua MUI (Majelis Ulama Indonesia) Kab. Bulukumba KH. Tjamiruddin, beliau memberi bantuan infak mushaf AlQur’an untuk keperluan mengaji para peserta kajian rutin dai muda yang di terima langsung ketua Dai Muda Bulukumba Ikhwan Bahar.

Usai menyerahkan AlQur’an di kediaman beliau di Jl. Abd Karim Kota Bulukumba, KH. Tjamiruddin mengatakan : “Apa yang di lakukan oleh ananda di Dai Muda ini perlu kita dukung dan bantu untuk meneguhkan nilai-nilai agama di daerah kita tercinta ini, dari MUI kami bantu mushaf AlQur’an karna saya lihat waktu menghadiri acara itu, masih banyak peserta yang mau belajar mengaji tapi tidak cukup mushaf yang di siapkan, semoga ananda semua terus melanjutkan amal soleh ini” Harap KH. Tjamiruddin yang juga selaku Ketua Dewan Pembina di Majelis Dai Muda Bulukumba ini. (**wan_bp)

Exit mobile version