Bulukumbapos.com – Setelah dibuka secara resmi oleh Kepala Dinas Kesehatan Kab. Bulukumba pada Kamis (28/1/2021), Klinik Cendekia yang beralamat di Jl. Pahlawan Taccorong Kab Bulukumba memberikan discount khusus bagi masyarakat yang ingin menggunakan jasa layanan kesehatan di Klinik ini.
“Kami berikan discount khusus 50% untuk semua layanan di Klinik Cendekia, mulai sejak Launching hari ini (Kamis 28/1/2021) sampai hari Sabtu (30/1/2021) yang kami buka mulai jam 8 pagi hingga jam 9 malam, Insya Allah kami akan melayani sepenuh hati”, tutur Doktor Muriyati Penanggung Jawab Klinik Cendekia Bulukumba.
Lalu,apa saja layanan kesehatan yang bisa didapatkan pada Klinik Cendekia?
Humas Klinik Cendekia Bulukumba Ikhwan Bahar merinci jenis layanan kesehatan yang tersedia.
Selain Dokter Umum, Klinik Cendekia juga dilengkapi dengan beberapa layanan kesehatan dengan tenaga ahli dibidangnya, diantaranya :
– Fisioterapi, untuk bagi pasien yang dalam tahap Rehabilitasi, dengan terapi fisik, terapi manual dan edukasi.
– Perawatan Luka, meliputi Luka Diabetes, Luka Bakar, Luka karna Kecelakaan/Jatuh, dan Luka Tekan serta jenis luka lainnya
– Pijat Refleksi, meliputi Pijat Modern, Pijat Tradisional, Pijat Relaksasi dan Perawatan Wajah.
– Laboratorium, untuk pemeriksaan Gula Darah, Kolesterol, Sputum, Feses (Telur Cacing), Asam Urat, dan lainnya
Yang menjadi pembeda Klinik Cendekia ini dengan Klinik lainnya adalah adanya layanan Home Care atau layanan dari rumah, terlebih dimasa Covid-19 saat ini dengan adanya pembatasan aktivitas, maka layanan Home Care ini akan sangat membantu masyarakat yang ingin mendapatkan layanan kesehatan.
Informasi dan Pendaftaran Pasien Klinik Cendekia bisa menghubungi nomor : 085256510870.
#Ikhwan / BP