Berita  

Sertijab, ini Daftar Pejabat Lama dan Baru Jajaran Polres Bulukumba

BulukumbaPos – Kapolres Bulukumba AKBP M. Anggi Naulifar Siregar,S.Ik., M.Si, memimpin Pelantikan beberapa pejabatnya, di antaranya Kabag Ren dan Serah Terima Jabatan (sertijab) 5 Kapolsek meliputi Kapolsek Bontobahari, Kapolsek Herlang, Kapolsek Kajang,Kapolsek Bontotiro, Kapolsek Kajang dan Kapolsek Bulukumba, Jumat (14/09/2018 ) Pukul 08.00 Wita di Mako Polres Bulukumba.

Prosesi sertijab ini dihadiri oleh Waka Polres Bulukumba, Para Kabag, Para Kasat, Kapolsek Perwira staf, Personil Polres BulukumbaPengurus Bhayangkari Cabang Bulukumba dan Dai Kamtibmas.

Dalam sertijab ini Kompol Muh. Jufri yang sebelumnya bertugas sebagai KA SPKT Polda Sul-sel dilantik sebagai Kabag Ren, serta lima Kapolsek yakni:
1. Kapolsek Bontobahari AKP Umar Siatta, S.Sos., di gantikan oleh AKP A. Akbar Munir, S.Sos.,MM.
2. Kapolsek Bontotiro AKP Sahabuddin di gantikan oleh AKP H. A. Syarifuddin,
3. Kapolsek Herlang AKP Bakri di gantikan oleh Iptu Hadi Rumanto,
4. Kapolsek Kajang AKP Syamsul Bahri, S.Sos.,MM., digantikan oleh Iptu Khairuddin,

5. Kapolsek Bulukumba AKP Syamsuardi, S.Sos.,di gantikan Oleh Iptu Budiawan, S.Ip.

Kapolres Bulukumba dalam amanatnya mengatakan mutasi jabatan di lingkungan Polri merupakan suatu hal yang biasa dilakukan dalam rangka penyegaran, pengembangan karier dan peningkatan kinerja untuk mencapai tujuan organisasi.

Tidak lupa, mantan Kapolres Sidrap ini mengucapkan terima kasih kepada pejabat lama yang telah memberikan pengabdian dan dedikasinya dalam melaksanakan tugas.

Kepada pejabat yang baru, lanjut Kapolres Anggi, dirinya juga mengucapkan selamat bergabung dan bertugas di Polres Bulukumba, diharapkan untuk segera menyesuaikan diri dengan lingkungan yang ada serta melaksanakan tugas sesuai dengan job discription.(**wan_bp)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *