Dakwah  

Ketua Pengadilan Negeri yang Baru, Adil Kasim; Pengajian Bersama Dai Muda Tetap Berlanjut

Kajian Rutin Jumat di Ruang Sidang Utama Kantor Pengadilan Negeri Bulukumba.

Bulukumbapos.com – Sehari setelah dilantik pada Kamis (4/11/2021) Pengurus Majelis Dai Muda (MDM) Kabupaten Bulukumba langsung menggenjot program keagamaan yang telah berjalan sejak periode lalu, salah satu diantara program tersebut adalah Kajian Rutin Jumat di Kantor PN (Pengadilan Negeri) Bulukumba, Jumat (5/11/2021).

Bertempat di Ruang Sidang Utama Kantor PN Bulukumba, kajian rutin yang telah berjalan lebih setahun merupakan hasil MOU antara pihak PN dan MDM.

Ketua Pengadilan Negeri (tengah) berpose dengan pengurus Majelis Dai Muda usai pengajian.

Adil Kasim, Ketua Pengadilan Negeri Bulukumba yang baru menjabat Ketua PN beberapa hari lalu yang turut dalam acara ini mengapresiasi kerjasama program keagamaan tersebut.
“Alhamdulillah, saya baru juga dilantik sebagai Ketua PN dan Majelis Dai Muda juga baru kemarin dilantik, karna sama-sama baru, maka program Kajian Rutin yang telah berjalan sejak periode Ketua sebelum saya harus juga tetap berlanjut, hal yang baik harus kita dukung,” ujar Adil Kasim.

Kajian rutin yang diikuti para Hakim, dan staf Pengadilan Negeri Bulukumba diawali mengaji bersama oleh Ust. Ikhwan Bahar Ketua Dai Muda, dilanjutkan dengan kajian fiqih ibadah yang merupakan materi berkelanjutan setiap bulan.
(Penulis: ikhwan / BP)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *