Bulukumbapos.com – Setelah berlangsung selama dua hari, akhirnya Pelatihan Dai Angkatan X Majelis Dai Muda Pusat Bulukumba yang dikerjasamakan dengan pengurus BEM STIKes Panrita Husada sampai pada sesi penutupan, yang berlangsung pada Ahad (18/9/2022).
“Alhamdulillah, saya berharap agar ananda sekalian bisa mengamalkan ilmu yang telah dipelajari dari Pelatihan Dai Angkatan X ini, semoga jadi Dai Muda masa depan, jika tiap angkatan 20 orang saja peserta, maka saat ini sudah ada 200 orang kader dai muda untuk mengembang amanah dakwah,” ucap H. Tjamiruddin Ketua MUI sekaligus Ketua Dewan Pembina Majelis Dai Muda Pusat Bulukumba sebelum menutup secara resmi pelatihan dai ini.
Ryan Saputra Ketua BEM STIKes Panrita Husada selaku panitia pelaksana melaporkan bahwa peserta awal ada 39 orang namun yang sampai diakhir hanya 33 orang.
Pada kesempatan tersebut juga oleh Rusdi selaku MC membacakan peserta terbaik 1 sampai 4 sesuai penilaian panitia pelaksana sejak awal acara dengan beberapa item penilaian.
Berikut 4 Orang yang terpilih menjadi peserta terbaik Pelatihan Dai Angkatan X Majelis Dai Muda Pusat Bulukumba
- Serda Nasrum, Personel Kodim 1411 Bulukumba
- Baharuddin, Imam Desa Benteng Gantarang Kec. Gantarang Kab. Bulukumba
- Supardi, Pengurus DPD Majelis Dai Muda Kab. Bantaeng
- Aulia Apriani, Mahasiswi S1 Keperawatan STIKes Panrita Husada Bulukumba.
Ketua Umum DPP Majelis Dai Muda Bulukumba Ikhwan Bahar dalam penyampaian kepada peserta berharap agar peserta yang telah menjadi Kader Dai Muda dapat mengembangkan ilmu dengan terus belajar dan banyak membaca serta mengikuti program lanjutan yang nantinya akan diberikan sebagai rencana tindak lanjut pelatihan dai.
Pada Pelantikan Dai kali ini melibatkan beberapa pemateri, diantaranya Ust. H. Patahuddin, Ust. Syamsuddin, Ust. Kaharuddin Mansyur, Ust. Yusuf Shandy, dr. H. Amrullah dan Ust. Ikhwan Bahar.
(Penulis : Ikhwan)