Bulukumbapos.com – Dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-58 tahun 2022, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bulukumba menggelar berbagai kegiatan, diantaranya Lomba Tadarrus Alquran.
Kegiatan bertema religi tersebut diadakan di Masjid Kompleks Dinkes, pada hari Jum’at (11/11/2022) yang dimulai dari jam 9 pagi hingga jelang waktu shalat Jumat.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bulukumba, Hj. Umrah Aswani dalam sambutannya saat membuka acara menyampaikan bahwa kegiatan lomba bertema religi ini adalah upaya pendekatan nilai agama bagi insan dinas kesehatan dalam rangka HKN ke 58.

“Tujuannya dari kegiatan ini adalah untuk semakin menggiatkan kegiatan yang berorientasi pada peningkatan kesehatan spiritual, karena sehat itu bukan hanya sehat fisik atau jasmani, tapi juga harus sehat dari sisi rohaniah atau spiritual, dimana keduanya saling sinergitas dalam meningkatkan derajat kesehatan manusia dan masyarakat,”tutur Hj. Umrah Aswani.
“Adapun peserta pada lomba Tadarrus ini adalah para pegawai kesehatan yang berasal dari perwakilan semua Puskesmas yang ada di Kabupaten Bulukumba, juga beberapa mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan, dan juga dari Dinas Kesehatan sendiri,” jelas Dr. H. Muhammad Amrullah Kabid Yankes Dinkes Bulukumba.
Dr. H. Muhammad Amrullah juga menambahkan bahwa pelibatan Majelis Dai Muda (MDM) Pusat Bulukumba dalam kegiatan ini sebagai juri, karena MDM adalah salah satu organisasi keagamaan yang lebih konsen mesyiarkan nilai-nilai spiritual dalam bentuk dakwah kepada ummat.
Ust. Ikhwan Bahar Ketua Dai Muda yang sedang berada di tanah suci menyampaikan dalam rilisnya bahwa pada kegiatan lomba tersebut, Majelis Dai Muda mengirimkan 3 dewan juri yakni Hengki Fajar Fernandez, S. Pd, Hafidz Rahman, S. Pdi dan Baharuddin.
(Penulis : Ikhwan)
Doc. Bulukumbapos.com


