BulukumbaPos – Program-program sosial keagamaan yang di lakukan para pengurus Majelis Dai Muda di Kab. Bulukumba semakin mendapat respon dan tempat di hati masyarakat, dan menyentuh semua elemen.
Hal ini terbukti pada salah program dai muda yakni Kajian Rutin Keagamaan yang di adakan tiap Jumat sore, dan pada Jumat kali ini (11/1/19) kajian ini di hadiri beberapa personil TNI dari Kodim 1411 Bulukumba untuk mengikuti kajian agama dan menhaji bersama.
Baca juga:
https://bulukumbapos.com/2018/12/01/gelar-kajian-rutin-mingguan-dai-muda-ajak-anak-muda-belajar-agama/
Kajian rutin dai muda di awali dengan kajiqn fiqih tentang tata cara berwudhu oleh Ust. Ikhwan Bahar Ketua Dai Muda Bulukumba di lanjutkan dengan Pelajaran Tadarrus dan Tahsin AlQur’an yang di bawakan oleh Ust. Maulana Khadafi Wakil Sekertaris Dai Muda yang juga Ketua Pokjaluh KUA Ujung Bulu, selain di hadiri para pengurus dan kader dai muda, terpantau hadir pula empat personil TNI dari Kodim 1411 Bulukumba yakni: Serka Muhthar, Serka M Hamzah, Serka Ansharulah, Serda Abd. Azis.
Kehadiran para personil Kodim 1411 Bulukumba melalui komunikasi dan kerjasama dalam hal sosial keagamaan yang telah terbangun sekian lama antara Majelis Dai Muda dan Kodim 1411 Bulukumba yang saat ini di pimpin Letkol Arm. Joko Triyanto.
Usai memberi materi, Ust. Maulana Khadafi menyampaikan: Salah satu tujuan kita mengadakan kajian ini adalah menggugah keimanan kita, mengingat kesibukan profesi dan pengaruh media saat yang sudah banyak menyita waktu dan perhatian kita, maka kebiasaan membaca dan mempelajari Al-Quran harus di galakkan kembali dan kita budayakan setiap saat dan meluangkan waktu untuk itu agar imtaq kita tetap awet”.