Angin Puting Beliung Rusak 3 Rumah di Ujung Loe Kabupaten Bulukumba

Kondisi rumah warga pasca bencana angin puting beliung. (Doc. Polsek Ujung Loe)

Bulukumbapos.com – Bencana alam (Angin Puting Beliung) menimpa rumah warga di dusun Kailie Desa Manjalling Kec. Ujung Loe Kab. Bulukumba Sulawesi Selatan pada Kamis (16/6/2022) sekira pukul 15.30 Wita.

Walau bencana tersebut tidak menimbulkan korban jiwa ataupun luka, namun tiga unit rumah warga mengalami kerusakan di bahagian dapur serta atap yang telah diterbangkan angin puting beliung tersebut.

Camat dan Wakapolsek Ujung Loe saat mengunjungi rumah korban bencana.

Dari hasil investasi personil Polsek Ujung Loe, ketiga unit rumah yang rusak tersebut, diperkirakan pemiliknya mengalami kerugian hingga belasan juta rupiah.

Kejadian tersebut mendapat respon cepat dari Forkominca Ujung Loe yang langsung kelapangan melakukan peninjauan sebagai bentuk wujud prihatin serta memberi semangat moril kepada warganya yang tertimpa musibah.

“Kita prihatin dengan bencana ini, kita data dan akan membantu Insya Allah,” tutur Camat Ujung Loe M. Amin Sulaeman saat meninjau lokasi bencana didampingi Waka Polsek Ujungloe IPDA Pananrangi.
(Laporan Polsek Ujung Loe)
Editor : Ikhwan

Exit mobile version