Bulukumbapos.com – Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-47 yang dilaksanakan selama 4 hari (24 sampai 28 l/2/2020) di lapangan Ponre Kecamatan Gantarang telah usai, dan ditutup secara resmi oleh Bupati Bulukumba AM. Sukri Sappewali, dihadiri Wakil Bupati Tomy Satria bersama Ketua Tim Penggerak PKK, para pejabat Forkopimda dan pejabat Tripika kecamatan.
Dari 18 jenis lomba yang dipertandingkan, diantaranya, Tilawatil Quran, Hafid Quran dan lainnya, dengan K.H. Tjamiruddin selaku Ketua Dewan Hakim dan H. A. Mapparola selaku Sekertaris Dewan Hakim.
Berikut daftar juara umum 1 sampai 10 pada MTQ ke-47 yang diupdate media ini:
Juara Umum 1 Kecamatan Ujung Bulu
Juara 2 Kecamatan Bulukumpa
Juara 3 Kecamatan Bonto tiro
Juara 4 Kecamatan Rilau Ale
Juara 5 Kecamatan Ujung Loe
Juara 6 bersama (Kecamatan Bonto Bahari dan Kecamatan Kajang)
Juara 7 Kecamatan Gantarang
Juara 8 Kecamatan Kindang
Juara 9 Kecamatan Herlang.
Selanjutnya, Bulukumba akan mengikuti MTQ tingkat Provinsi di Kabupaten Pangkep pada bulan April 2020 mendatang
Penulis:ikhwan