Bulukumbapos.com – “Alhamdulillah, setelah sekian lama di planning, akhirnya Bulletin Al Muaddib yang merupakan binaan DPKel BKPRMI Kel. Caile sudah terbit hingga 39 edisi,” kata Halim Amsur ketua DPKel BKPRMI Caile dalam rilisnya ke Bulukumbapos.com pada Selasa (30/5/2023).
Lebih lanjut Halim mengatakan bahwa yang melatar belakangi lahirnya ide untuk membuat buletin adalah sebagai wadah dan sarana yang bis membantu publikasi dan dokumentasi kegiatan-kegiatan keagamaan khususnya di kelurahan caile dan secara umum di Bulukumba, dan juga sarana pembinaan jurnalistik bagi pengurus dan anggota.
Bulletin ini dilaunching oleh Ketua DPD BKPRMI Kab. Bulukumba yang diwakili oleh Sekum DPD BKPRMI Andi Syamsir pada 15 Maret 2021 lalu di ICDT Bulukumba.
Ditengah perjalanannya, menurut Halim yang menarik adalah karena pada edisi ke 20 sampai 39 special tentang Masjid Agung Bulukumba yang berisi info-info penting tentang masjid Agung yang merupakan masjid pemerintah Kabupaten Bulukumba, selain informasi terkait kegiatan BKPRMI di tingkat DPD dan DPK juga liputan seputar kegiatan Ormas Islam lainnya seperti Majelis Dai Muda yang berpusat di Bulukumba.
“Bahkan, kami kumpulkan edisi 20 sd 39 itu dijilid menjadi Buku, berharap ada orang baik atau sponsor yang mau jamin percetakannya untuk digandakan lebih banyak,” harap Halim.
(Penulis: Halim)
Editor : Ikhwan