Bulukumbapos.com – Sebanyak 50 orang Calon Guru Penggerak angkatan 2 Kabupaten Bulukumba menggelar lokakarya 7 festival panen hasil belajar. Kegiatan dilaksanakan pada tanggal 12 – 13 Nopember 2021 bertempat di Auditorium Universitas Muhammadiyah Bulukumba. Kegiatan ini diselenggarakan oleh UPT PPPPTK Pendidikan Jasmani dan Bimbingan Konseling Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia.
Turut hadir pada kegiatan adalah para kepala sekolah dari Calon guru penggerak, perwakilan PPPPTK Penjas BK, Kepala Dinas Pendidikan, Pengawas pendidikan, dan perwakilan komunitas profesi seperti Dewan Pendidikan, Ikatan Penyandang Disabilitas, Majelis Dai Muda, dll. Para undangan diundang untuk menyaksikan pameran hasil karya belajar dan mengikuti kelas berbagi dari Calon Guru Penggerak.
Abdul Rozak yang mewakili Kepala UPT PPPPTK Pendidikan Jasmani dan Bimbingan Konseling Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia selaku penyelenggara kegiatan Pendidikan Guru Penggerak Angkatan 2 Bulukumba menyampaikan dalam sambutannya bahwa kegiatan lokakarya 7 ini adalah momentum bagi para Calon guru penggerak untuk memanen hasil belajar yang telah mereka jalani selama kurang lebih 7 bulan olehnya itu kami harapkan kepada para CGP untuk bahagia dan tetap semangat untuk dapat menyelesaikan proses ini yang tersisa 2 bulan lagi. Harapannya ke depan para Calon guru penggerak akan menjadi guru penggerak yang akan menjadi pemimpin diunit satuan pendidikan masing-masing.
H. Akhmad Januaris, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten turut pula menyampaikan dalam sambutan membuka kegiatan bahwa untuk mendukung pencapaian tujuan Pendidikan guru penggerak maka program ini dijalankan dengan menekankan pada kompetensi kepemimpinan pembelajaran (instructional leadership) yang mencakup komunitas praktik, pembelajaran sosial dan emosional, pembelajaran berdiferensiasi yang sesuai perkembangan murid, dan kompetensi lain dalam pengembangan diri dan sekolah.
Akhmad Januaris menambahkan harapan kepada Calon Guru Penggerak bersama kepala sekolah masing-masing untuk membulatkan tekad untuk tergerak, bergerak dan menggerakkan implementasi ilmu dan pengalaman yang didapatkan dari program ini di sekolah masing-masing. Sehingga tujuan dari program ini dapat tercapai untuk peningkatan kualitas pendidikan kita kedepannya.
Ruslan Mattoreang, Kepala Bidang Pembinaan Ketenagaan Dikbud Bulukumba selaku penanggungjawab kegiatan Pendidikan Guru Penggerak di Kabupaten Bulukumba menambahkan bahwa kegiatan lokakarya 7 festival panen hasil belajar ini berlangsung selama 2 hari. Para calon guru penggerak melakukan aktivitas refleksi dan sharing program berdampak pada murid, evaluasi program PGP, ide program dan ditutup dengan pameran hasil karya para calon guru penggerak.
Dari pengamatan kami, para Calon Guru penggerak telah menampilkan karya-karya hasil belajar terbaik mereka kedepan para undangan yang terdiri dari pengajar praktik, kepala sekolah, pengawas, dinas pendidikan dan perwakilan komunitas profesi. Ini menjadi bukti bahwa para CGP teleh berhasil membangun kolaborasi dengan segenap stakeholder yang ada, semoga karya yang mereka tampilkan ini dapat lebih ditingkatkan kreasi dan inovasinya pada masa yang akan datang. Tutup Ruslan Mattoreang.
Hadir pada kegiatan ini, diantaranya Para Kepala Sekolah, Pengurus Dewan Pendidikan Kabupaten Bulukumba, Majelis Dai Muda,, IDI Bulukumba, Rektor UMB, PPDI dan Karang Taruna dan para tokoh pendidikan lainnya.
Penulis : Nuhriadi
Editor : Ikhwan