Religi  

Idhul Adha 2020: Polres Bulukumba dan Jajaran Polsek Berkurban 83 Ekor Sapi

Kapolres Bulukumba saat menyaksikan proses pemotongan hewan Qurban di Mapolres

Bulukumbapos.com – Kepolisian Resor Bulukumba bersama jajaran Polsek di 10 Kecamatan ikut melaksanakan ibadah Qurban pada Idhul Adha tahun 2020 ini.

Dari hasil pantauan Bulukumbapos.com di lapangan, didapati informasi bahwa sapi yang dikurbankan tersebut adalah hasil patungan dari anggota polres dan polsek sejak tahun lalu.

Proses pemotongan hewan Qurban oleh Ust Ikhwan Bahar

Untuk Polres Bulukumba sendiri ada 26 ekor sapi yang diqurbankan, yang proses penyembelihan dibelakang kantor Mapolres disaksikan langsung Kapolres Bulukumba AKBP Gany Alamsyah Hatta didampingi para pejabat utama Polres Bulukumba.

Kasat Reskrim AKP Berry Juana Putra yang dikonfirmasi dilokasi mengatakan bahwa jumlah hewan qurban di Mapolres Bulukumba dan Jajaran Polsek total ada 83 ekor dan 26 ekor khusus Polres.

“Untuk Reskrim ada 7 ekor, Sumda 2 ekor, Tahti 1 ekor, Ops 3, Binmas dan Ren 1 ekor, Intelkam 1 ekor, SPKT 1, Propam 1, Shabara 1 ekor dan Lantas 8 ekor jadi total 26 ekor,” Rinci Berry.

Informasi yang dihimpun dari Aipda Nurtlyanto selaku panitia qurban bahwa ada beberapa ustad yang dilibatkan dalam penyembelihan yaitu Ust. Ikhwan Bahar Ketua Dai Muda Bulukumba dan, Ust. Muh. Aris Imam Masjid Polres Bulukumba.

Selanjutnya daging qurban tersebut didistribusikan pada warga kurang mampu sistem pembagian kupon.
#Ikhwan / BP

Exit mobile version