Desa  

Jaga Kebersamaan, Kades Bontobulaeng Ajak Warganya Bangun Pagar Masjid

Warga Bontobulaeng bergotong royong membangun pagar masjid

BulukumbaPos – Jika biasanya hari Sabtu dan Minggu di manfaatkan sebagian masyarakat untuk liburan keluarga, namun beda halnya di masyarakat Desa Bontobulaeng Kec. Bulukumpa Kab. Bulukumba, para warga bergotong royong dalam pembangunan pagar di lanjutkan pembersihan area masjid, pada Jumat (15/2/2019).

Di pimpin Kepala Desa Bontobulaeng Rais Abdul Salam alias Aplus, para warga bersama-sama panitia masjid Lailatul Qadri yang berlokasi di dusun Bontobulaeng membangun pagar masjid.

Rais Abdul Salam Kepala Desa Bontobulaeng mengkoordinir warganya saat bekerja bakti

Dalam rilisnya, kepala desa yang akrab di sapa Aplus ini mengatakan : “Kegiatan ini adalah bentuk ibadah di rumah Allah, juga sarana melestarikan kebersamaan sesama warga, pagar masjid ini di bangun atas inisiatif warga dan juga kami bantu dari pemerintah desa”. Ungkap Ketua APDESI Bulukumba ini. (**ikhwan)

Exit mobile version