Religi  

Jumat Ibadah, Pengadilan Negeri Kembali Gelar Kajian Rutin Bersama Dai Muda Bulukumba

Suasana Kajian Rutin di Ruang Sidang Utama Kantor Pengadilan Negeri Bulukumba (Doc. Ihsan).

BulukumbaPos – Jajaran pegawai kantor Pengadilan Negeri kelas 1 B Bulukumba kembali mengadakan kajian rutin, sebagai salah satu program rutin pembinaan rohani, yang bertempat di ruang Sidang Utama Kantor Pengadilan Negeri Bulukumba, Jumat (6/8/2021).

Ketua PN Khoiruman Pandu K. Harahap yang hadir langsung pada acara ini menyampaikan; ‘Kegiatan Jumat Ibadah ini merupakan program unggulan PN Bulukumba dibidang keagamaan yang kami kerjasamakan dengan Majelis Dai Muda (MDM) Kabupaten Bulukumba, guna memasukkan nilai-nilai keagamaan bagi segenap jajaran Pengadilan Negeri Bulukumba,’.

Foto bersama usai pengajian.

Prosesi kajian rutin dibawakan oleh Ust. Ikhwan Bahar Ketua MDM yang dipandu Irmayanti Marsuki Ketua KDM, dengan rangkaian acara diawali mengaji bersama sesuai kaidah Tajwid, dilanjutkan pengajian Fiqih dan diakhiri dengan sesi tanya jawab tentang materi yang telah dibahas.

Kajian rutin ini dihadiri Hakim, Pejabat dan Staf Pengadilan Negeri Bulukumba serta beberapa pengurus Majelis Dai Muda  Zulfikar dan Nurul Ihsan.
#Ikhwan / BP

Exit mobile version