Bulukumbapos.com – Terus bertambahnya jumlah positif Covid-19 di Kab. Bulukumba memotivasi para Dosen dan Pengelola Stikes Panrita Husada Bulukumba untuk turut andil guna bersama pemerintah dan masyarakat dalam memutus mata rantai virus Corona ini.
Selain pengiriman posko Relawan Covid-19 di beberapa posko kecamatan beberapa waktu lalu, kali ini Stikes Panrita Husada melalui mahasiswa Profesi Ners yang sedang PKK (Praktek Klinik Komunitas) diarahkan untuk membentuk posko siaga Covid-19 yang bertempat di desa Taccorong Kec. Gantarang Kab. Bulukumba.
Syafruddin Yahya selaku penanggung jawab PKK, dalam wawancara Bulukumbapos.com pada Selasa (14/7/2020) di kampus Stikes Panrita Husada menyampaikan: “Kita memilih desa Taccorong sebagai lokasi posko Covid-19 karna desa ini adalah desa Binaan Stikes Panrita Husada, para mahasiswa ini melakukan PKK selama kurang lebih 4 minggu mulai dari tanggal 15 Juni sampai 11 Juli 2020”.
Ketua Stikes Panrita Husada Doktor Muriyati yang dikonfirmasi terkait kegiatan mahasiswanya ini, menyampaikan tujuan dari pembentukan posko lawan Covid-19 ini.
Para mahasiswa ini telah kita bekali pemahaman untuk bisa mengedukasi masyarakat tentang bahaya Covid-19 lewat penyuluhan serta mengajak masyarakat untuk hidup bersih dengan membuat tempat cuci tangan serta tempat sampah dirumah masing-masing, agar terhindar dari virus Corona, Tutur Muriyati.
Penulis : Ikhwan / BP