Bulukumbapos.com – Selain tugas pokok dari negara untuk menerima, memeriksa, memutus dan menyelesaikan sengketa/perkara sesuai dengan peraturan Perundang-undangan yang berlaku, jajaran pejabat lingkup Pengadilan Negeri (PN) kelas 1 B Bulukumba juga aktif mengikuti pengajian dalam rangka pembinaan rohani Islam.
Sebagaimana yang terpantau Bulukumbapos.com pada hari ini, Jumat (9/10/2020), Kantor PN Bulukumba menggelar pengajian rutin dengan tema ‘Ngaji dan Belajar Islam’ bersama pengurus Majelis Dai Muda (MDM) Bulukumba.
Pengajian rutin yang juga diikuti oleh Ketua Pengadilan Negeri Bulukumba Khoiruman Pandu K. Harahap ini bertempat di ruang sidang utama Kantor PN Bulukumba.
‘Alhamdulillah, sesuai MOU kami dengan Dai Muda, hari kembali kami gelar kajian agama guna sarana memperdalam ilmu agama khususnya yang terkait perkara ibadah praktis sehari-hari,’ tutur Ketua PN Bulukumba Khoiruman Pandu K. Harahap yang akrab disapa Mas Pandu.
Tampil sebagai pemandu acara oleh Ustadzah Wahyuni didampingi Zulfikar daei dari MDM, yang disi dengan materi mengaji bersama oleh Ust. Ikhwan Bahar dilanjutkan dengan kajian fiqih ibadah yang juga disi dengan tanya jawab seputar masalah Islam.
Penulis: ikhwan / BP