TNI  

Pengurus Majelis Dai Muda Silaturahim dengan Dandim 1411 Bulukumba, Ini yang Dibicarakan

Foto bersama Dandim 1411 Bulukumba dengan Pengurus Majelis Dai Muda Pusat Bulukumba.

Bulukumbapos.com – Jajaran pengurus Majelis Dai Muda Pusat Bulukumba berkunjung ke Makodim 1411 Bulukumba untuk bersilaturrahmi dengan Komandan Kodim (Dandim) 1411 Bulukumba yang baru Letkol Inf. Kaharuddin Djamaluddin S.Pd. M.Tr (Han) pada Rabu (2/10/2022).

Kedatangan pengurus Majelis Dai Muda Pusat Bulukumba dipimpin Ketua Majelis Dai Muda Pusat Bulukumba Ikhwan Bahar, didampingi pengurus Arman Maulana (Bendahara Umum) dan Abdul Halim Amsur (Wakil Sekretaris 1).

Bertempat di ruang kerja Dandim, Letkol Inf Kaharuddin menerima kedatangan para pengurus Majelis Dai Muda.

“Terima kasih atas kedatangan dan silaturrahim teman-teman pengurus Majelis Dai Muda, Insya Allah kedepannya kita akan banyak berinteraksi guna bersama memberi pembinaan kepada masyarakat khususnya di bidang keagamaan, kebetulan anak-anak saya juga adalah santri di pesantren,”tutur Dandim 1411 Bulukumba.

“Saya baru beberapa hari bertugas di Bulukumba, dan masih mempelajari terkait karakter masyarakat Bulukumba yang terkenal religius, maka kami berharap sinergitas dengan lemabah agama atau Ormas seperti Dai Muda dalam pembinaan di masyarakat nantinya guna menjaga keutuhan NKRI,” tambah Letkol Inf Kaharuddin yang merupakan putra asal Kabupaten Pinrang Sulawesi Selatan.

Sementara itu, Ikhwan Bahar menyampaikan ucapan selamat bertugas di Bulukumba pada Dandim selaku pucuk pimpinan di Kodim 1411 Bulukumba, dan berharap agar bisa bersama-sama TNI AD di Kodim 1411 Bulukumba untuk pembinaan rohani khususnya generasi muda.
(Penulis : Ikhwan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *