Bulukumbapos.com – Pengurus Cabang IBI (Ikatan Bidan Indonesia) Bulukumba akhirnya menetapkan dan melantik pengurus Ranting Pendidikan, melalui Musyawarah Ranting (Musran) I yang digelar di Kampus STIKes Panrita Husada, Ahad (23/5/2021).
Musran I ini diikuti 20 peserta dari anggota IBI STIKes Panrita Husada dan Akbid Tahira Albaety Bulukumba, dengan penerapan protokoler kesehatan yang ketat ini diawali sambutan oleh Pengurus Cabang IBI Bidan Serly
“Diadakannya Musran I IBI untuk ranting Pendidikan ini sebagai bentuk kepedulian organisasi untuk mengakomodir seluruh anggota dalam hal pembinaan, pengawasan dan pengembangan kompetensi profesi Bidan, mengingat jumlah keanggotaan IBI di daerah ini sudah mencapai 700 orang lebih ,sehingga perlu diadakan pembentukan ranting,dan salah satunya juga agar pencapaian uji kompetensi bisa di benahi bersama oleh organisasi IBI Cabang dan Ranting”, ungkap Bidan Serly dalam sambutannya.
Adapun pengurus Ranting yang dilantik pada kesempatan tersebut yakni Ely Kurniati, s. St, M. Keb selaku Ketua IBI Ranting Pendidikan, bersama teman sejawat Risnawati, s.St, M,keb dan erniawati s.St, M,Keb
“Semoga dengan terbentuknya ranting pendidikan ini, dapat bersinergi dengan IBI yang ada di pelayanan, sehingga kedepannya dapat bekerja sama memberi manfaat kepada masyarakat, khususnya untuk kesehatan ibu dan anak”, harap Ely Kurniati dalam sambutannya usai dilantik.
Hadir pula dalam Musran I tersebut, Pengurus cabang IBI Bulukumba Bidan Serly, S, St, Bidan Rusnawati, S.St, M,keb dan Bidan Tenri Fajriani, S,St, M.Keb.