BulukumbaPos – Kegembiraan meliputi segenap Civitas Akademik STIKes Panrita Husada Bulukumba, seiring dengan diterimanya SK (Surat Keputusan) Operasional untuk membuka program studi S1 Fisioterapi dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi RI.
Surat Keputusan Operasional dari Kemendikbud RI tersebut diserahkan oleh Prof. Dr. Jasruddin Kepala LLDikti Wilayah IX Sulawesi dan Gorontalo di kampus STIKes Panrita Husada Bulukumba, Kamis (16/9/2021) yang diterima H. Idris Aman Ketua Yayasan Panrita Husada, didampingi para pejabat utama STIKes Panrita Husada.
Dalam sambutannya usai menyerahkan SK ijin operasional Prof. Jasruddin mengatakan; Satu hal yang patut kita syukuri bersama bahwa STIKes Panrita Husada ini walau berada di daerah tapi mampu mengelola lembaga pendidikan yang luar biasa bahkan mendapat SK izin Operasional pendirian S1 Fisioterapi yang menurut data kami di LLDikti, STIKes Panrita Husada ini adalah perguruan tinggi swasta pertama di Indonesia Timur yang punya program studi S1 Fisioterapi, dan UNHAS Makassar yang pertama yang perguruan tinggi negeri,”.
H. Idris Aman selaku Ketua Yayasan mengucapkan terima kasih pada Kemendikbud yang melalui LLDikti, telah membantu terbitnya SK Operasional S1 Fisioterapi di STIKes Panrita Husada;”Kerja keras kita dimulai dengan telah adanya SK Operasional ini, untuk mengajak putra putri kita kuliah S1 Fisioterapi dan menjadi terapis handal dimasa datang,, baik untuk bekerja di layanan kesehatan, maupun untuk membuka praktik mandiri, “.
Doktor Muriyati, Ketua STIKes Panrita Husada Bulukumba kepada Bulukumbapos.com menyampaikan; ” Alhamdulillah, legalitas formal dari Kemendikbud untuk izin operasional pembukaan program studi S1 Fisioterapi telah terbit dengan nomor 361/E/0/2021 yang ditandatangani Bapak Nizam Dirjen Pendidikan Tinggi. Harapan kami, dengan dibukanya S1 Fisioterapi ini, maka akan dapat membantu menyiapkan tenaga kesehatan dan membuka peluang kerja sebagai Terapis yang memang sangat dibutuhkan saat ini didunia kesehatan,”. tutur Doktor Muriyati.
Untuk diketahui, panitia penerimaan Mahasiswa Baru STIKes Panrita Husada telah membukan pendaftaran bagi calon mahasiswa baru untuk S1 Fisioterapi hingga 30 September 2021 dan juga pendaftaran gelombang ketiga untuk program studi lainnya (D3 Analis Kesehatan, D3 Kebidanan, S1 Keperawatan dan Profesi Ners) hingga akhir September 2021, untuk informasi lebih lanjut, calon pendaftar bisa datang langsung di kampus STIKes Panrita Husada Poros Pappae Taccorong Kec. Gantarang Kab. Bulukumba.
(Penulis : ikhwan / BP)