Selamat.! Dani Susanto Kembali Terpilih jadi Ketua KKJ Bulukumba

Musyawarah Anggota Tahunan KKJ Bulukumba.

Bulukumbapos.com – Kerukunan Keluarga Jawa atau KKJ Kabupaten Bulukumba pada Jum’at (29/12/2023) malam telah melakukan Musyawarah Anggota Tahunan untuk Tahun 2023.

Acara ini bertujuan untuk sarana penyampaian laporan pertanggung jawaban pengurus pusat dan sekaligus musyawarah pemilihan ketua umum KKJ Bulukumba yang baru untuk periode 2024-2026, yang bertempat di Aula Kantor Bappeda Bulukumba.

Musyawarah ini dihadiri oleh Wakil Bupati Bulukumba H. A. Edy Manaf selaku Sesepuh Kehormatan KKJ, Dandim 1411 Bulukumba dan Kepala Lapas kelas IIA Bulukumba selaku Dewan Penasehat Kehormatan KKJ.

Dalam laporannya, Dani Susanto selaku ketua umum demisioner menyampaikan; “KKJ Bulukumba merupakan organisasi sosial kemasyarakatan yang menyatukan warga Jawa yang merantau di Kabupaten Bulukumba, dimana KKJ terbagi menjadi 10 Kelompok yang tersebar di masing masing kecamatan, dan selama ini hidup rukun dan damai di Kabupaten Bulukumba,” tutur pria yang akrab disapa Mas Dani ini.

Pada kesempatan ini H. A. Edy Manaf Wakil Bupati Bulukumba memberikan apresiasi kepada KKJ Bulukumba yg melaksanakan acara Musyawarah ini, tentu saja ini menunjukan eksistensi KKJ sebagai salah satu organisasi aktif di kabupaten Bulukumba.

“Anggota KKJ yang bergerak di bidang jasa dan kuliner memberikan peran tersendiri dalam mendukung roda perekonomian di Bulukumba. Wakil bupati berharap seluruh anggota KKJ dapat berkontribusi dan berperan aktif membantu program pembangunan di Bulukumba sesuai keahlian dan ketrampilan masing masing. Organisasi KKJ juga diharapkan menjadi contoh organisasi lain dalam berperilaku dan bersosial kepada masyarakat Bulukumba, karena anggota KKJ memilki prinsip Dimana Bumi Dipijak disitulah langit kita junjung, warga KKJ dapat berada dimanapun dengan selalu membawa manfaat dan menghormati adat istiadat daerah,” terang A. Edy Manaf.

Pada sesi pemilihan Ketua Umum untuk periode 2024-2026 yang dilakukan secara aklamasi, 10 kelompok KKJ Bulukumba memilih dan menetapkan kembali Dani Susanto, S.Pi sebagai Ketua Umum KKJ Bulukumba yang penobatannya sebagai Ketua Terpilih ditandai dengan pemasangan kembali blangkon ketua umum oleh Alex Fardiabto selaku Sesepuh KKJ Bulukumba.

Sumber: KKJ Bulukumba
Editor: Redaksi

Exit mobile version