Cegah Covid-19, STAI Al-Gazali Lakukan Penyemprotan Disinfektan Berkala

Dr. H. Irmansyah, Ketua STAI Al-Gazali Bulukumba (Doc)

Bulukumbapos.com – Guna mengantisipasi penyebaran virus Corona, Civitas Akademik STAI Al-Gazali Bulukumba melakukan penyemprotan Disinfektan secara berkala sebanyak 2 kali seminggu disetiap ruang kantor dan kelas kampus, yang dimulai sejak 9 Januari 2021.

Dikonfirmasi Bulukumbapos.com, Dr. H. Irmansyah menyampaikan teknis dari penyemprotan ini.
‘Penyemprotan Disinfektan ini kita lakukan 2x seminggu, pada hari Senin pagi dan Sabtu pagi, oleh para mahasiswa STAI Al-Gazali dari UKM PMI yang kami kerjasamakan dengan Dinas Kesehatan Pemkab Bulukumba’, tuturnya.

Ditambahkan Dr. H. Irmansyah bahwa maksud dan tujuan dari penyemprotan ini agar kampus STAI Al-Gazali Bulukumba tetap steril dari virus Corona yang membahayakan, dengan tujuan agar seluruh akademisi tidak merasa khawatir lagi jika ada urusan administrasi di kampus, selain itu kami tetap selalu mengingatkan untuk mengikuti Protokoler Kesehatan Covid-19.
#Ikhwan / BP

Exit mobile version