Dikunjungi Mobil Perpustakaan Keliling, Pelajar MTsN 1 Bulukumba Antusias Baca Buku

Para Siswa antusias membaca buku dari perpustakaan keliling.

Bulukumbapos.com – Mobil perpustakaan keliling milik Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Kabupaten Bulukumba secara khusus mengunjungi MTsN 1 Bulukumba di desa Bontomacinna Kec
Gantarang, Selasa (30/1/2024).

Kedatangan perpustakaan keliling tersebut disambut antusias oleh para siswa, mereka terlihat bersemangat memilih berbagai jenis buku untuk mereka baca di halaman atau di teras kelas.

Emil Yusri, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah kab.Bulukumba mengatakan, program tersebut adalah kegiatan wajib dari dinas perpustakaan kab Bulukumba untuk mengunjungi sekolah, madrasah dan pondok pesantren di seluruh pelosok Bulukumba, dan salah satu sekolah yang terpilih yakni MTsN 1 Bulukumba.

Kepala MTsN 1 Bulukumba Muhammad Asdar sangat mengapresiasi kegiatan tersebut, ia mengatakan; “Terima kasih atas kunjungan dinas Perpustakaan dan Kearsipan, semoga bisa lebih sering dan berharap agar pemerintah menyiapkan armada dan koleksi buku yang lebih banyak lagi, dan kedepan kami berharap dapat terjalin kerjasama yang lebih baik antara MTsN 1 Bulukumba dengan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Kabupaten Bulukumba,”.

Penulis; Ikhwan
Editor; Redaksi

Exit mobile version