Desa  

Gelar Pengajian Rutin Diakhir Tahun, Kades Bontomacinna; Tahun 2023 Program Keagamaan Tetap Lanjut

Pengajian Rutin di Kantor Desa Bontomacinna Kecamatan Gantarang Kabupaten Bulukumba. (29/12/2022).

Bulukumbapos.com – Pemerintah Desa Bontomacinna melalui TP-PKKnya mengakhiri tahun 2022 dengan gelaran pengajian rutin, sebuah program yang telah berjalan selama satu tahun dan dikerjasamakan dengan pengurus Majelis Dai Muda Pusat Bulukumba.

Pengajian bertempat di Kantor Desa Bontomacinna, dihadiri puluhan Ibu-ibu Majelis Taklim dan aparat desa, Bhabinkamtibmas serta beberapa pengurus Majelis Dai Muda, Kamis (29/12/2022).

Dipandu A. Sri Rahayu Ketua TP-PKK, acara diawali sambutan dari Imam Desa setempat, yang dilanjutkan sambutan dari A. Mulhariddien Djabbar Kepala Desa tiga periode, ia mengapresiasi program keagamaan yang digagas TP-PKK dan Penyuluh Agama Desa Bontomacinna bersama Majelis Dai Muda.

“Program ini sangat bagus karna langsung dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, khususnya dalam hal ilmu agama, maka untuk tahun 2023 mendatang, program ini tetap kita lanjutkan,” ujar Kades yang akrab disapa Andi Iccu ini.

Selanjutnya kajian agama yang dibawakan Ust. Ikhwan Bahar Ketua Majelis Dai Muda yang diawali mengaji bersama dan dilanjutkan dengan kajian fiqih ibadah tentang masalah shalat, serta diakhiri dengan tanya jawab seputar masalah yang dibahas dengan menerima banyak pertanyaan dari ibu-ibu Majelis Taklim.
(Penulis : Ikhwan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *