Bulukumbapos.com – Program Kajian Rutin Jumat adalah program pengajian secara bergilir di instansi/lembaga yang diadakan tiap Jumat oleh para pengurus Majelis Dai Muda (MDM) Bulukumba.
Dan pada Jumat (21/2/2020) ini, ditempatkan di Kantor Satlantas Polres Bulukumba, tepatnya di Mushollah yang baru selesai dibangun di area kantor Satlantas dan telah diresmikan penggunaannya oleh AKBP Syamsu Ridwan mantan Kapolres Bulukumba saat masih menjabat Kapolres Bulukumba.
Mengawali kajian rutin, IPDA Herman Kanit Lakalantas menyampaikan sambutan mewakili Kasatlantas AKP I Made Suarma. Ia mengaku sangat mengapresiasi kegiatan keagamaan dari Dai Muda ini untuk mendekatkan anggota pada nilai-nilai keagamaan apalagi saat bertugas di lapangan.
IPTU Ahmaddin, Kanit Regident Samsat Bulukumba yang hadir pula pada kesempatan itu turut mensupport kajian ini dan berjanji akan menggelar juga pengajian serupa di kantornya.
Selanjutnya sesi kajian rutin yang dipandu Wahyuni Wahab, diawali sambutan Ustad Arman Maulana atas nama pengurus Dai Muda, selanjutnya mengaji plus tajwid dan kajian fiqih oleh Ustad Ikhwan Bahar Ketua Dai Muda Bulukumba yang dilanjutkan dengan tanya jawab, dan diakhiri dengan doa bersama dipimpin A. Amri dari pengurus Dai Muda Bulukumba.
Penulis: ikhwan
Follow Instagram@bulukumbapos