Penikmat Kopi dan Kuliner Hadiri Launching Warkop Sija Bulukumba

Bulukumbapos.com – Berbagai elemen masyarakat menghadiri Launching Warkop Sija Bulukumba, yang resmi beroperasi mulai hari ini, Senin (12/4/2021) tepat sehari sebelum masuknya bulan Ramadhan 1442 H.

Warkop Sija yang berlokasi di Jalan Andi Mappijalan Kota Bulukumba ini, bukan cuma hanya mengandalkan sajian kopinya saja, namun juga memghadirkan aneka kuliner khas Bugis Makassar dan jajanan kue tradisional lainnya.

Khaerul Owner Kopi Sija Bulukumba menuturkan; “Kopi Sija Bulukumba ini adalah cabang dari warkop Sija yang ada di kota Makassar yang telah memiliki puluhan cabang se-Indonesia dengan menu dan ciri khas yang tak didapatkan di tempat lain”,.

Launching Warkop Sija tak hanya dihadiri masyarakat umum, beberapa anggota DPRD Bulukumba nampak hadir mencicipi Kopi racikan Sija Bulukumba, bahkan dsri kalangan ASN, LSM, Jurnalis dan Dosen juga hadir.

“Semoga Warkop Sija ini, jadi sarana silaturahim yang baik dengan ciri khas yang beda dan tetap menerapkan protokoler kesehatan”, tutur Ust. Ikhwan Bahar Ketua Dai Muda usai menghadiri Launching Kopi Sija bersama beberapa pengurusnya.

Ikhwan / BP

Exit mobile version